Sunday, July 15, 2018

Cara Mengatasi LAG Pada Saat Bermain PUBG Mobile!

Pastinya kalian mengetahui game yang satu ini kan? PUBG Mobile adalah game dari Tencent yang sebelumnya hanya tersedia di versi PC saja, guys. Dan untuk memainkan game ini butuh koneksi yang cukup lancar dan spesifikasi smartphone yang tinggi agar dalam bermain tidak terdapat kendala seperti terputus koneksi atau yang paling parah adalah lagger.
Dan ternyata ada lho cara mengatasi lag pada saat bermain PUBG Mobile. Dan cara-cara ini bisa dibilang cukup simpel dan sangat mudah untuk dilakukan.
Dijamin setelah mengikuti cara ini masalah lag pada saat bermain hilang total. Penasaran bagaimana caranya? Yuk, langsung aja simak artikel berikut!

5 Cara Mengatasi LAG Pada Saat Bermain PUBG Mobile!

1. Atur Grafik ke Low Untuk Mengatasi Lag

no1
Sumber foto: Sumber : wccftech.com
Hal pertama yang harus kalian lakukan untuk mengatasi lag pada saat bermain PUBG Mobileadalah dengan cara mengatur atau setting grafik ke low. Hal ini akan berdampak ke grafik gameyang menurunkan detailnya secara drastis, otomatis kinerja smartphonemu terhadap game ini langsung berkurang.

2. Matikan Beberapa Aplikasi yang Tidak Penting

2
Sumber foto: Sumber : youtube.com
Cara kedua yang bisa kalian lakukan untuk mengatasi lag yaitu dengan cara mematikan atau closebeberapa aplikasi yang tidak penting atau tidak kalian gunakan. Hal ini sangat berpengaruh pada kinerja smartphone, karena jika kalian membiarkan aplikasi berjalan di latar belakang, pastinya akan membuat smartphone menjadi berat dan bermain pun menjadi tidak nyaman.

3. Gunakan Internet yang Lancar

3
Sumber foto: Sumber : techworm.net
Berikutnya, yang tak kalah penting supaya dalam bermain tidak mengalami lag adalah dengan cara menggunakan internet yang lancar, guys. Dengan menggunakan internet yang lancar, maka permainan akan berjalan dengan lancar dan tidak macet-macet atau bisa disebut dengan lag. Percuma saja jika menggunakan smartphone spesifikasi tinggi, tapi internet tidak lancar sama sekali.

4. Jangan Bermain Sambil Mencharge Smartphone

4
Sumber foto: Sumber : tribunnews.com
Hal yang satu ini sering dianggap sepele oleh orang-orang. Menggunakan smartphone pada saat sedang di-charger adalah kesalahan besar karena tenaga smartphone terus-terusan dikuras dan dipaksa untuk mengisi dan bekerja. Ditambah lagi kalau kalian bermain game berat seperti PUBG Mobile saat men-charge smartphone bisa-bisa baterai yang akan rusak.

5. Gunakan Gaming Mode

5
Sumber foto: Sumber : androidheadlines.com
Hal terakhir untuk mengatasi lag saat bermain PUBG Mobile adalah menggunakan gaming mode. Memang hanya sebagian smartphone yang berisi mode ini, namun kamu juga bisa menggunakan aplikasi gaming mode yang disediakan pihak ketiga. Dengan menggunakan gaming mode, aplikasi-aplikasi yang tidak penting akan dipaksa berhenti secara otomatis, dan berbagai notifikasi diblokir sementara.
Itulah 5 cara mengatasi lag pada saat bermain PUBG Mobile yang bisa kalian coba, guys. Semoga sehabis membaca artikel ini kalian mendapat informasi lebih dan pada saat bermain tidak mengalami lag lagi ya!

    Choose :
  • OR
  • To comment
No comments:
Write comments

IBX5AAE15B0D944A