Saturday, January 13, 2018

Cara Mudah Mengatasi Masalah Touchwiz Depan Terhenti 2018





Cara Mudah Mengatasi Touchwiz Depan Terhenti Pada Andorid

Mengalami touchwiz depan terhenti atau mati mungkin pernah kamu alami. Hal ini sering terjadi karena adanya suatu masalah pada sistem operasi suatu Android. Ada beberapa faktor yang biasanya menyebabkan Andorid ini mengalami touchwiz terhenti, antara lain akibat Rooting Android, Update OS Android, dan memasang launcher.
Namun, kamu tidak perlu panik saat mengalami masalah ini! Karena pada kesempatan ini, kami akan berbagi info mengenai cara mengatasi touchwiz depan terhenti pada Android.

Cara Mudah Mengatasi Masalah Touchwiz Depan Terhenti

Touchwiz Depan Terhenti - Tips

Untuk mengatasi touchwiz yang terhenti, ada 4 cara ampuh. Namun, cara tersebut dapat digunakan sesuai dengan versi touchwiz dan OS Android yang digunakan di Andorid kamu.
  1. Menonaktifkan Gesture & Motion Dari Pengaturan
Cara menonaktifkan motion dan gesture ini sangat efektif digunakan saat touchwiz Android kamu terhenti. Untuk menonaktifkannya, caranya sebagai berikut:
Tekan pada “Settings”, lalu pilih “My Device” dan Motion & Gesture. Setelah itu, nonaktifkanlah semua pengaturan pada pilihan ini.
  1. Membersihkan Data Aplikasi Touchwiz & Cache
Cara membersihkan cache dan data aplikasi pun sangat ampuh untuk kamu gunakan. Untuk melakukannya pun sangat mudah, yaitu dengan cara:
Tekan pada “Settings” lalu pilih “Application Manager” dan klik “All”. Setelah itu, tekan pada TouchWiz home, dan kemudian tekanlah pada ikon “Force Stop” dan “Clear Data & Clear Cache”.
  1. Reboot Android Milikmu
Reboot ialah salah satu cara terbaik untuk mengatasi masalah touchwiz yang terhenti secara mendadak. Cara untuk melakukan Reboot Android ini pun sangat gampang. Yang perlu kamu lakukan ialah mematikan Android dan mencabut semua kartu SIM dan MicroSD yang berada dalam Android kamu.
Setelah itu, tunggulah hingga beberapa menit, lalu pasangkan kembali kartu SIM dan memori tersebut. Cara Reboot ini dilakukan untuk menyegarkan kembali memori dari kapasitor Android milikmu.
  1. Factory Reset
Jika cara di atas belum membuahkan hasil, maka yang perlu kamu lakukan ialah factory reset. Cara ini dipilih untuk mereset semua pengaturan Android dari awal. Jadi, sebelum melakukan cara terakhir ini kamu harus sudah membackup semua data penting di Android milikmu.

Dengan cara di atas, untuk masalah touchwiz depan terhenti pun akan sangat mudah diatasi. Kami rekomendasikan solusi di atas jika suatu saat mengalami masalah touchwiz yang terhenti tiba-tiba.
Baca juga artikel terkait tips android lainnya.

    Choose :
  • OR
  • To comment
No comments:
Write comments

IBX5AAE15B0D944A